Ditulis oleh Tim Konten Medis
Manfaat toge untuk ibu hamil cenderung beragam, mulai dari melancarkan sistem pencernaan, mencegah hipertensi, menjaga berat badan selama kehamilan, hingga mendukung perkembangan janin. Ini tidak lepas karena kandungan toge yang tinggi vitamin, mineral, dan serat yang baik dikonsumsi saat hamil.
Toge bermanfaat untuk mencegah sembelit.
Apakah ibu hamil boleh makan toge? makan toge saat hamil boleh saja, asalkan tidak mentah. Tauge adalah tunas muda dari biji yang berkecambah, salah satunya dari kecambah kacang hijau. Jenis sayuran ini kaya akan berbagai nutrisi penting yang baik bagi kesehatan tubuh, seperti protein, serat, mineral, dan vitamin.
Bukan hanya itu saja, kecambah juga mengandung senyawa bioaktif yang dapat melancarkan sistem pencernaan. Sayuran ini dapat dinikmati oleh ibu hamil untuk memenuhi asupan nutrisi harian.
Kandungan Gizi Tauge
Dalam 1 cangkir tauge, terdapat beberapa zat gizi penting yang diperlukan oleh tubuh, antara lain:
- Kalori sebanyak 31 kkal
- Lemak sebanyak 0,187 gram
- Tembaga sebanyak 0,171 miligram
- Vitamin C sebanyak 13.7 miligram
- Serat sebanyak 1,6 gram
- Protein sebanyak 3,16 gram
- Zat besi sebanyak 0,946 miligram
- Magnesium sebanyak 21,8 milligram
- Kalium sebanyak 155 miligram
- Natrium sebanyak 6,24 milligram
- Kalsium sebanyak 13, 5 milligram
Manfaat Tauge untuk Ibu Hamil
Adapun sejumlah manfaat tauge untuk ibu hamil, sebagai berikut:
1. Melancarkan Sistem Pencernaan
Tauge menjadi salah satu sayuran yang bagus untuk ibu hamil. Jenis sayuran ini mengandung sumber serat makanan yang tidak larut sehingga mampu menjaga kesehatan pencernaan.
Serat juga berperan penting untuk mencegah sembelit selama kehamilan. Anda bisa mengonsumsi tauge secukupnya dan mengolahnya menjadi berbagai menu masakan sehari-hari.
Baca Juga: 7 Manfaat Belut untuk Ibu Hamil dan Kandungan Gizinya
2. Mengurangi Risiko Diabetes
Sayuran toge mampu mengurangi risiko diabetes selama kehamilan. Jenis sayuran ini memiliki indeks glikemik yang rendah sehingga aman dikonsumsi.
Selain tauge, makanan sehat, seperti buah dan biji-bijian utuh juga mampu mencegah diabetes pada ibu hamil. Kondisi ini biasanya dapat sembuh setelah melahirkan.
3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Manfaat tauge kacang hijau untuk ibu hamil adalah meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Kandungan pada toge cenderung beragam, seperti flavonoid, asam fenolik, dan zat lainnya yang bersifat antioksidan.
Senyawa pada tauge berperan penting untuk melawan stres oksidatif dan mencegah terjadinya penyakit kronis. Selain itu, sayuran ini juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menstabilkan radikal bebas.
4. Mencegah Terjadinya Hipertensi
Selama kehamilan, tekanan darah tinggi atau hipertensi dapat memengaruhi tubuh dengan cara yang berbeda dari biasa. Kondisi ini bisa meningkatkan risiko komplikasi serius pada ibu dan janin apabila tidak segera diobati sedini mungkin.
Anda bisa meningkatkan peluang persalinan yang aman dan sehat dengan cara menjaga pola makan sehat dan mengurangi konsumsi garam. Salah satu makanan yang bisa dikonsumsi adalah tauge atau kecambah.
Jenis sayuran ini memiliki blok pembangun protein, yaitu peptida. Penelitian membuktikan bahwa protein dan peptida dalam tauge mampu mengurangi tekanan darah.
5. Mengelola Berat Badan
Makanan yang mengandung serat, seperti tauge mampu menjaga berat badan dan membuat kenyang lebih lama. Jenis makanan ini juga rendah kalori sehingga cocok untuk diet apa pun.
Bahkan, tauge juga bermanfaat bagi ibu hamil dalam mengelola berat badan. Sayuran ini mampu mengurangi risiko obesitas dan meningkatkan energi di dalam tubuh.
Baca Juga: Bolehkah Ibu Hamil Makan Kikil? Cek Efek Samping dan Manfaatnya
6. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Manfaat toge untuk ibu hamil selanjutnya adalah mampu meningkatkan kesehatan jantung dan menyeimbangkan kadar kolesterol pada ibu hamil. Penelitian membuktikan sayuran ini mampu mengurangi kolesterol jahat yang menyebabkan penumpukan plak dan mencegah penyumbatan arteri.
Bahkan, kecambah juga dapat mendukung kadar kolesterol baik yang mampu membersihkan timbunan lemak dari darah. Anda bisa memakan tauge dengan menumisnya hingga matang dengan tambahan rempah dan jenis makanan lainnya.
7. Mencegah Anemia
Tauge mengandung zat besi yang berperan penting untuk mengatasi anemia selama kehamilan. Kandungan ini sangat penting untuk membentuk sel darah merah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh.
Jika ibu hamil mengalami anemia, kondisi ini bisa menyebabkan kelelahan, wajah pucat, dan sensasi berputar. Selain makan tauge, Anda dapat memenuhi asupan zat besi dengan minum suplemen sesuai anjuran dokter.
8. Mendukung Perkembangan Janin
Selama kehamilan, perawatan prenatal dini dan teratur sangat penting untuk menjaga kesehatan ibu dan janin di dalam kandungan. Perawatan ini meliputi pola makan yang sehat, berat badan ideal, dan batasi asupan kafein.
Anda bisa memilih berbagai macam buah, sayur, biji-bijian utuh, dan produk susu rendah lemak agar memperoleh nutrisi seimbang bagi janin di dalam kandungan. Misalnya, sayuran tauge.
Jenis sayuran ini mengandung berbagai nutrisi yang mampu mendukung perkembangan janin secara menyeluruh. Nutrisi ini dapat berupa kalsium, vitamin C, dan serat.
Baca Juga: Amankah Ibu Hamil Makan Jengkol? Cek Fakta Medisnya!
Aturan Konsumsi Toge Saat Hamil
Ibu hamil boleh-boleh saja mengonsumsi tauge untuk memenuhi asupan nutrisi harian. Namun, ibu hamil sebaiknya tidak mengonsumsi sayuran ini dalam keadaan mentah karena berbahaya bagi kesehatan ibu dan janin.
Sayuran mentah memiliki risiko terkontaminasi bakteri Listeria, Salmonella, dan E. Coli. Hal inilah yang menjadi penyebab ibu hamil tidak boleh makan toge apabila belum dibersihkan dan dimasak terlebih dahulu. Bahaya tauge mentah untuk ibu hamil meliputi:
- Diare
- Kram perut
- Mual dan muntah
- Sakit kepala
- Panas dingin
- Demam
- Feses berdarah
Pada kebanyakan kasus, gejala infeksi bakteri bisa terjadi dalam 8-72 jam setelah terpapar. Orang yang sehat bisa sembuh dalam beberapa hari tanpa perawatan medis.
Oleh karena itu, pastikan untuk memasak tauge sampai matang agar membunuh bakteri di dalamnya. Anda juga bisa menurunkan risiko infeksi bakteri pada tauge dengan cara membeli toge berlabel organik, mencuci bersih sayuran, dan hindari mengonsumsi toge yang sudah berlendir serta berbau apek.
Jika mengalami gejala infeksi bakteri, sebaiknya segera berobat ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat. Anda bisa kunjungi rumah sakit Ciputra Hospital terdekat untuk konsultasi kesehatan.
Yuk, jaga kesehatan tubuh dengan rutin melakukan medical check up di Ciputra Hospital. Anda juga bisa konsultasi dan buat janji dengan dokter di Ciputra Hospital terdekat. Cek layanan rumah sakit Ciputra Hospital mulai dari rawat jalan hingga Medical Check Up (MCU) selengkapnya sekarang juga.
Telah direview oleh dr. Surya. S. Pratama
Source:
- National Institute of Child Health and Human Development. What Can I Do to Promote a Healthy Pregnancy?. September 2024.
- Very Well Health. Bean Sprouts Benefits: Fresh, Canned, or Stir-Fried. September 2024.
- WebMD. Bean Sprouts: Health Benefits, Nutrition Facts, and How to Prepare Them. September 2024.