Ditulis oleh Tim Konten Medis
Makanan yang mengandung vitamin A dapat secara mudah ditemukan pada hati sapi, keju, brokoli, hingga buah mangga. Fungsi vitamin A berperan penting untuk menjaga kesehatan tubuh, seperti memperkuat sistem imun, mengurangi risiko kanker, dan mencegah gangguan penglihatan.

Sayuran, seperti selada mengandung vitamin A sebanyak 436 mcg per 100 gram.
Bukan hanya baik untuk mata, vitamin A juga bermanfaat bagi tulang dan sistem reproduksi. Vitamin A memiliki kandungan antioksidan sehingga baik untuk kesehatan tulang, gigi, dan kulit.
Makanan yang banyak mengandung vitamin bisa diperoleh dari berbagai sumber, mulai dari hewani hingga nabati. Anda juga dapat memenuhi kebutuhan vitamin A dengan cara konsumsi suplemen secara teratur.
Makanan yang Mengandung Tinggi Kaya Akan Vitamin A
Vitamin A merupakan zat gizi penting yang mudah larut bersama dengan lemak. Terdapat dua jenis vitamin A, yaitu retinol yang berasal dari sumber hewani dan beta-karoten atau antioksidan dari sumber nabati. Vitamin A berfungsi untuk menangkal radikal bebas.
Wanita dewasa memerlukan asupan vitamin ini sebanyak 600 mg dan untuk pria dewasa sebanyak 650 mg. Berikut makanan sumber vitamin A terbaik yang perlu kamu konsumsi:
1. Hati Sapi
Hati sapi mengandung kadar vitamin A yang sangat tinggi, yaitu sekitar 4.970 mcg per 100 gram. Makanan ini cocok dijadikan lauk untuk memenuhi kebutuhan nutrisi di dalam tubuh. Hati sapi mampu mengurangi gejala pada penderita defisiensi vitamin A.
Meskipun begitu, jenis makanan ini tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan. Hati sapi atau jeroan yang dikonsumsi setiap hari dapat menyebabkan kerusakan liver, rambut rontok, sakit pada bagian tulang.
Selain itu, makanan ini juga memiliki kandungan zat besi, seng, dan tembaga untuk menjaga kesehatan tubuh secara optimal. Hati sapi cocok dikonsumsi oleh penderita anemia.
Baca Juga: Makanan Sumber Vitamin C Terbaik dari Buah dan Sayur
2. Keju
Contoh lain makanan yang mengandung vitamin A, yaitu keju. Jenis makanan ini juga mengandung berbagai nutrisi penting, seperti zat besi, protein, dan kalsium. Kandungan nutrisinya bermanfaat untuk menjaga kesehatan tulang dan pertumbuhan gigi.
Dalam 100 gram, terdapat sekitar 317 mcg kandungan vitamin A. Namun, Anda perlu berhati-hati karena keju yang terjual bebas di pasaran memiliki kandungan garam yang tinggi. Oleh sebab itu, konsumsi keju secukupnya agar mengurangi risiko terkena penyakit tertentu.
3. Minyak Ikan Kod
Fungsi vitamin A adalah melindungi kerusakan sel pada bagian mata dan mencegah terjadinya rabun senja. Fungsi ini bisa didapatkan dari makanan, seperti minyak ikan kod. Makanan ini mengandung omega-3, kaya akan vitamin A, dan vitamin D.
Dalam satu sendok teh minyak ikan kod terdapat kandungan vitamin A sebanyak 1.350 mcg. Minyak ini juga mampu menjaga kelembapan mata sehingga terhindar dari degenerasi makula.
4. Tenggiri
Ikan tenggiri atau king mackerel mengandung vitamin A sebanyak 253 mcg per 100 gram. Ikan ini juga kaya akan berbagai zat penting, seperti kalsium, zat besi, kalium, dan fosfor. Oleh sebab itu, ikan tenggiri dapat menjaga kepadatan tulang secara optimal.
Ikan tenggiri juga memiliki asam amino yang mampu membentuk protein di dalam tubuh. Anda dapat mengonsumsi tenggiri sebagai menu santapan sehari-hari.
5. Selada
Sayur yang mengandung vitamin A, salah satunya adalah selada. Sayuran ini kaya akan air dan tinggi vitamin A sebanyak 436 mcg per 100 gram. Selada juga mampu melancarkan buang air besar dan membuat tubuh kenyang lebih lama.
Selada juga memiliki kandungan tinggi serat yang dapat menjaga saluran sistem pencernaan. Sayur ini cocok dikonsumsi oleh ibu hamil dan janin karena kaya akan folat yang diperlukan oleh tubuh.
6. Paprika
Paprika merupakan jenis makanan yang mengandung antioksidan tinggi, protein, dan vitamin C. Dalam 100 gram, sayuran ini memiliki kadar vitamin A sebanyak 222 mcg yang diperlukan oleh tubuh.
Sebaiknya, pilih paprika berwarna merah karena mengandung tinggi vitamin A. Penelitian membuktikkan bahwa paprika bersifat beta-karoten yang mampu melindungi tubuh dari paparan radikal bebas.
Baca Juga: 13 Sumber Vitamin B12 Terbaik: Makanan hingga Minuman
7. Bayam
Bayam juga merupakan salah satu sayuran yang mengandung tinggi vitamin A dan zat besi yang diperlukan oleh tubuh. Sayuran hijau ini memiliki kandungan beta-karoten sebanyak 306 mcg per 100 gram.
Terdapat beberapa manfaat yang bisa diperoleh dari konsumsi bayam, seperti mengatasi peradangan, membantu proses penyembuhan luka, dan menjaga kesehatan mata. Anda dapat menyantap bayam sebagai menu masakan sehari-sehari.
8. Ubi Jalar
Ubi jalar berwarna oranye lebih banyak mengandung vitamin A dibandingkan dengan jenis warna lainnya. Jenis makanan ini kaya akan vitamin A, vitamin B, dan antioksidan.
Ubi jalar memiliki tekstur yang cenderung lembut dan manis sehingga cocok dikonsumsi sebagai camilan. Dalam 100 gram, terdapat 157 mcg kandungan vitamin A. Selain itu, ubi jalar juga mengandung karotenoid sebagai pewarna bahan alami.
9. Wortel
Wortel dikenal sebagai sayuran yang mengandung tinggi vitamin A. Sayuran ini mudah diolah dan banyak ditemukan di pasaran. Wortel kaya akan beta-karoten yang memberikan sayuran ini warna oranye.
Selain vitamin A, wortel juga mengandung vitamin C, karotenoid, dan antioksidan. Kandungan ini bisa mengoptimalkan kesehatan rambut dan mencegah kerontokan terjadi.
10. Telur Rebus
Dalam 100 gram telur rebus, memiliki kandungan vitamin A sebesar 90 mcg. Banyak orang menjadikan telur rebus sebagai asupan makanan sehari-hari.
Makanan ini juga kaya akan kolin dan protein untuk memperbaiki kerusakan sel di dalam tubuh. Telur rebus juga dapat meningkatkan fungsi otak dengan baik.
Baca juga: Vitamin dan Mineral untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
11. Brokoli
Dalam 100 gram brokoli, terdapat 137 mcg vitamin A yang dapat memenuhi kebutuhan tubuh. Sayuran hijau ini kaya akan serat dan antioksidan untuk mendukung sistem pencernaan yang sehat.
Selain itu, brokoli juga mampu menjaga berat badan tetap ideal karena mengandung vitamin C dan vitamin K. Anda bisa memasak brokoli dengan cara direbus untuk memaksimalkan kadar gizi.
12. Kacang Polong
Kacang polong kaya akan vitamin A sebanyak 66 mcg dalam satu cangkir. Jenis kacang ini mengandung berbagai nutrisi penting bagi kesehatan tubuh, seperti serat, protein, dan zat besi.
Kacang polong memiliki manfaat untuk mengontrol tekanan darah dan mencegah risiko terkena penyakit jantung. Konsumsi kacang polong setiap hari dapat mengurangi risiko katarak dan degenerasi makula di usia tua. Sebaiknya, makan kacang polong secukupnya dan tidak berlebihan.
13. Mangga
Buah yang mengandung tinggi vitamin A, salah satunya adalah mangga. Dalam satu buah, mangga mengandung sekitar 112 mcg vitamin A yang cukup tinggi.
Selain itu, mangga juga kaya akan antioksidan dan serat. Hal ini dapat membantu tubuh dalam mengontrol kadar gula darah dan menjaga fungsi usus dengan baik.
Baca Juga: Sumber Makanan dan Minuman Tinggi Kalsium
Bolehkah Konsumsi Suplemen Vitamin A?
Anda dapat mengonsumsi suplemen vitamin A sesuai dengan petunjuk kemasan dan anjuran dokter. Hindari konsumsi vitamin ini secara berlebihan untuk mencegah efek samping. Konsumsi suplemen vitamin A utuh tanpa digerus, dikunyah, atau dibelah.
Anda juga bisa mengkonsumsi vitamin ini bersama dengan makanan agar lebih mudah diserap oleh tubuh. Simpan wadah atau kapsul vitamin di dalam suhu ruangan, tempat kering, dan terhindar dari sinar matahari.
Apabila Anda mengalami gejala defisiensi atau kekurangan vitamin A yang tidak kunjung berhenti seperti gangguan mata, kulit kering, dan infeksi saluran pernapasan sehingga mengganggu aktivitas sehari-hari, sebaiknya segera berkonsultasi pada dokter.
Anda bisa kunjungi rumah sakit Ciputra Hospital terdekat untuk konsultasi kesehatan. Cek layanan rumah sakit Ciputra Hospital dan mulai rawat jalan hingga Medical Check Up (MCU).
Yuk, jaga dan cek kondisi kesehatan Anda sekeluarga bersama Ciputra Hospital!
Telah direview oleh dr. Jovita
Source:
- Harvard T.H. Chan. The Nutrition Source: Vitamin A. Juni 2024.
- Healthdirect. Foods High in Vitamin A. Juni 2024.
- Very Well Health. Plant and Animal Foods With Vitamin A. Juni 2024.