Ditulis oleh Tim Konten Medis
Obat pencahar menjadi salah satu penanganan efektif untuk mengatasi sembelit (konstipasi). Obat ini dapat ditemukan pada bahan-bahan alami, seperti sayur, buah, dan larutan garam. Anda bisa mengonsumi obat sembelit alami sesuai dengan kondisi kesehatan.
Salah satu obat pencahar alami adalah jahe.
Sembelit adalah kondisi ketika tubuh mengalami susah buang air besar. Kondisi bukanlah penyakit yang serius tetapi bisa menimbulkan rasa tidak nyaman hingga mengganggu aktivitas sehari-hari.
Gejala sembelit di antaranya adalah perut begah, feses terasa kering dan keras, serta rasa tidak puas setelah BAB, seperti ada yang mengganjal.
Untuk mengatasinya, Anda bisa menggunakan obat pencahar alami dari bahan-bahan dapur. Yuk, simak selengkapnya pada pembahasan di bawah ini!
Obat Pencahar Alami
Penyebab sembelit terjadi karena kurangnya konsumsi makanan berserat dan malas berolahraga. Cara mengatasi sembelit umumnya adalah minum obat di apotek hingga obat pencahar alami.
Namun, obat pencahar di apotek bisa menimbulkan efek samping bagi sebagian orang. Oleh sebab itu, banyak yang beralih menggunakan obat pencahar alami untuk melancarkan buang air besar.
Adapun beberapa obat alami pelancar BAB yang ampuh dan efektif adalah:
1. Air Putih
Air putih merupakan salah satu obat pencahar alami untuk sembelit yang paling ampuh. Cairan ini mampu melunakkan feses dan mendorong pergerakan usus lebih cepat.
Sembelit menyebabkan feses bergerak lebih lambat karena memiliki tekstur padat dan kering. Dengan mengonsumsi air putih, Anda juga dapat mencegah dehidrasi dan menjaga saluran pencernaan secara optimal.
Baca Juga: Ibu Harus Tahu, Ini 8 Cara Mengatasi Sembelit pada Bayi dengan Mudah
2. Garam
Anda bisa menggunakan garam sebagai cara mengatasi BAB susah keluar. Selain sebagai penyedap makanan, bahan alami ini mampu melepaskan hormon pencernaan sehingga menarik lebih banyak cairan ke usus.
Hasilnya, feses menjadi lebih lunak dan terbebas dan gangguan susah buang air besar. Pastikan Anda memiliki garam jenis Epsom atau garam himalaya yang aman dikonsumsi saat sembelit.
3. Apel
Apel menjadi salah satu obat pencahar alami untuk bayi yang cukup ampuh. Buah ini memiliki kandungan serat yang tinggi sekitar 4 gram dalam satu buah apel.
Anda dapat memberikan jus apel murni pada bayi berusia di atas 1 tahun. Jus ini dipercaya sebagai obat tradisional untuk mengatasi sembelit dan melunakkan feses yang keras. Sebelum memberikan jus apel kepada bayi, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
4. Minyak Jarak
Cara agar BAB lancar adalah dengan mengonsumsi minyak jarak atau castor oil. Jenis minyak ini merupakan minyak nabati yang berasal dari pohon jarak dan banyak terjual di pasaran atau apotek terdekat.
Minyak jarak sering digunakan sebagai bahan sabun, plastik, dan obat pencahar alami untuk sembelit. Minyak ini bekerja dengan cara merangsang saluran pencernaan dan melunakkan feses sehingga lebih mudah dikeluarkan dari dalam tubuh.
5. Teh Herbal
Teh herbal merupakan salah satu minuman untuk melancarkan buang air besar (BAB). Minuman ini mampu mempercepat pergerakan feses dan mengurangi ketegangan pada otot usus.
Teh herbal juga dipercaya memiliki efek samping yang minim. Sebab itu, banyak orang yang beralih menggunakan teh herbal untuk mengatasi sembelit yang terjadi.
Baca Juga: 9 Cara Ampuh Mengatasi Sembelit Saat Puasa
6. Kopi
Selain teh herbal, kopi juga digunakan sebagai cara mengatasi BAB keras, kering, dan padat. Bahan alami ini memiliki efek diuretik dan sedikit serat sehingga mampu menyeimbangkan bakteri di dalam usus.
Pada sebagian orang, kopi bisa memicu rasa mulas karena adanya pergerakan otot usus. Rasa mulas inilah yang mampu melancarkan BAB dan sering buang air kecil. Sehabis minum kopi, pastikan Anda mencukupi asupan air putih untuk mencegah dehidrasi.
7. Jahe
Obat pencahar alami selanjutnya adalah jahe. Manfaat jahe dapat meredakan gejala sembelit, seperti mual dan perut kembung.
Anda dapat mengonsumsi jahe dengan cara merebusnya terlebih dahulu. Potong dan geprek jahe, lalu rebus hingga mendidih. Kemudian, tambahkan sedikit madu untuk memberikan cita rasa manis.
8. Kefir
Kefir merupakan produk susu yang kaya akan probiotik untuk mengatasi masalah sembelit. Penelitian membuktikkan bahwa minuman ini mampu mendukung pergerakan usus menjadi lebih cepat.
Anda dapat mengonsumsi kefir setiap hari selama 4 minggu untuk menangani sembelit kronis. Bahan alami ini juga mampu meningkatkan frekuensi BAB dan konsistensi feses.
9. Sayuran Hijau
Terdapat berbagai jenis sayuran hijau yang dapat mengatasi susah buang air besar, seperti bayam, kale, kol, dan brokoli. Sebagai contoh, satu mangkuk bayam memiliki sekitar 80 mg zat magnesium.
Zat ini mampu memperbaiki saluran pencernaan dan mencegah sembelit di kemudian hari. Berbagai jenis sayuran hijau juga mengandung tinggi serat dan rendah lemak sehingga feses mudah dikeluarkan melewati usus.
Baca Juga: Pengobatan Kanker Usus Besar
10. Kiwi
Kiwi memiliki kandungan serat yang cukup tinggi sehingga sering dikonsumsi untuk melancarkan buang air besar. Dalam satu buah kiwi, terdapat 2,3 gram serat yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Selain mengatasi sembelit, buah ini mampu menjaga keseimbangan elektrolit dan masalah perut lainnya, seperti perut kembung. Anda dapat mengonsumsi dua sampai tiga buah kiwi setiap hari untuk mendapatkan hasil yang optimal.
11. Biji Chia
Biji chia dikenal sebagai obat susah buang air besar. Bahan alami ini mengandung tinggi serat sehingga mampu melancarkan buang air besar.
Dalam 2,5 sendok makan biji chia, terdapat 10 gram serat atau sekitar 30% asupan harian kebutuhan serat pada orang dewasa. Penderita sembelit perlu mengonsumsi banyak serat untuk meningkatkan frekuensi BAB dan melunakkan feses yang keras.
Gejala Susah BAB (Sembelit) yang Perlu Diwaspadai
Setiap orang memiliki gejala sembelit atau susah BAB yang berbeda-beda. Misalnya, ada yang jarang buang air besar atau rasa tidak tuntas setelah BAB.
Berikut gejala susah BAB atau sembelit:
- Sulit mengeluarkan feses
- Frekuensi BAB jarang, hanya beberapa kali dalam seminggu
- Mengalami perasaan tidak tuntas setelah BAB
- Menimbulkan rasa sakit pada perut
- Perut terasa penuh atau kembung
- Mengalami pendarahan saat mengeluarkan feses
- Tubuh mudah lelah
- Stres dan mudah cemas
Apabila gejala sembelit tersebut yang dirasakan tidak kunjung membaik setelah dilakukan perawatan rumahan dan bahkan semakin parah, sebaiknya segera berkonsultasi pada dokter. Anda bisa kunjungi rumah sakit Ciputra Hospital terdekat untuk konsultasi kesehatan.
Baca juga: Bayi Susah BAB? Cari Tahu Cara Mengatasinya
Cek layanan rumah sakit Ciputra Hospital mulai dari rawat jalan hingga Medical Check Up (MCU). Yuk, jaga dan cek kondisi kesehatan Anda sekeluarga bersama Ciputra Hospital!
Telah direview oleh Dr Sony Prabowo, MARS
Source:
- Cleveland Clinic. 8 Home Remedies for Constipation. Agustus 2024.
- Healthline. Natural Laxatives for Constipation: Everything You Need to Know. Agustus 2024.
- Medical News Today. Natural Remedies for Constipation. Agustus 2024.