Ditulis oleh Tim Konten Medis
Makanan untuk lidah pahit saat sakit meliputi buah jeruk, mengonsumsi permen karet bebas gula, dan peppermint. Penyebabnya lidah atau mulut terasa pahit bisa terjadi karena berbagai alasan, seperti mulut kering, mengalami infeksi penyakit, dan dehidrasi.

Makanan untuk lidah pahit berupa permen karet.
Lidah adalah organ di mulut yang berfungsi untuk merasakan berbagai makanan dan minuman. Indra pengecap ini terdiri dari kumpulan saraf yang dapat mengirimkan pesan sensorik ke otak.
Ada 5 rasa dasar yang dapat merangsang indra pengecap, seperti manis, asin, pahit, kecut, dan gurih. Pada beberapa kasus, lidah bisa terasa pahit sehingga tidak mampu mengenali rasa tertentu. Dalam istilah medis, gangguan pengecapan ini dikenal dengan sebutan dysgeusia.
Penyebab Lidah Pahit Saat Sakit
Penyebab lidah pahit saat sakit bisa terjadi karena berbagai alasan, termasuk mengonsumsi makanan tertentu, perubahan hormon, kesehatan mulut yang buruk. Kondisi ini juga dipengaruhi oleh mulut kering atau kehamilan.
Umumnya lidah terasa pahit bukanlah kondisi medis yang serius tetapi gejalanya bisa mengganggu pola makan dan terasa tidak nyaman. Meskipun begitu, rasa pahit di mulut juga menandakan tubuh terinfeksi penyakit sehingga Anda tidak boleh mengabaikannya begitu saja.
Makanan untuk Mengatasi Lidah Pahit Saat Sakit
Berikut ini adalah beberapa cara menghilangkan lidah pahit saat sakit dengan konsumsi makanan atau minuman tertentu:
1. Minum Air Putih
Saat sedang sakit, beberapa orang dapat mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan. Rasa pahit ini bisa membuat tidak nyaman, karena tubuh kekurangan cairan untuk mendukung fungsi normalnya.
Untuk mengatasi rasa pahit di mulut, disarankan untuk minum air putih yang cukup. Menghidrasi tubuh dapat membantu meningkatkan frekuensi buang air kecil, yang berfungsi untuk mengeluarkan racun dan kotoran dari tubuh secara efektif, serta membantu memulihkan keseimbangan cairan yang hilang.
Baca Juga: 10 Makanan untuk Orang Sakit yang Enak dan Sehat
2. Permen Karet Bebas Gula
Mengunyah permen karet bebas gula dapat menjadi cara untuk mengurangi rasa pahit di mulut. Permen jenis ini dapat merangsang produksi air liur, yang membantu membersihkan sisa makanan dan gula di dalam mulut.
Namun, meskipun bermanfaat, mengunyah permen karet bebas gula dalam jumlah berlebihan dapat menimbulkan efek samping. Beberapa jenis pemanis buatan, seperti sorbitol, dapat menyebabkan gangguan pencernaan, termasuk diare, jika dikonsumsi dalam jumlah banyak.
3. Peppermint
Ketika badan lemas dan lidah terasa pahit, Anda bisa mengonsumsi peppermint untuk mengatasi berbagai kondisi medis tertentu. Misalnya, flu dan pilek biasa, mual, serta gangguan pencernaan.
Bahan alami ini memiliki sifat antibakteri yang dapat membunuh kuman penyebab bau mulut. Bahkan, peppermint juga bisa mengurangi risiko pembentukan plak gigi.
4. Buah Jeruk
Salah satu cara mengatasi rasa pahit di mulut saat sakit adalah dengan memperbanyak konsumsi buah. Jenis makanan ini dapat membantu pemulihan tubuh dan merangsang produksi air liur secara optimal.
Jeruk termasuk salah satu buah yang bisa Anda konsumsi sehari-hari. Selain mengatasi lidah pahit, buah ini juga bermanfaat untuk melindungi sel tubuh dari kerusakan dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh berkat kandungan vitamin C.
5. Larutan Soda Kue dan Air
Pengobatan rumahan yang dapat mengurangi rasa pahit di mulut yaitu dengan menggunakan larutan soda kue dan air. Soda kue memiliki beragam manfaat bagi kesehatan tubuh, termasuk menyegarkan napas dan meningkatkan pH air liur.
Bahan alami ini memiliki sifat antimikroba dan antibakteri yang mampu menghambat pertumbuhan bakteri. Anda bisa mencampurkan setengah sendok soda kue dan segelas air hangat. Aduk hingga merata, lalu kumur selama beberapa detik.
Baca Juga: Jenis Makanan Sehat dan Bergizi Serta Contoh Menunya
6. Daging Sapi
Orang yang mengalami kekurangan vitamin B sangat rentan terhadap dysgeusia. Kondisi inilah yang menyebabkan lidah terasa pahit pada mulut seseorang.
Cobalah untuk mengonsumsi makanan tinggi vitamin B berupa daging sapi. Jenis makanan ini juga kaya akan protein dan zat besi yang membantu memproduksi hemoglobin, mendukung sistem kekebalan tubuh, serta menjaga fungsi otot.
7. Melon atau Timun Beku
Mulut kering bisa terjadi ketika kelenjar ludah tidak menghasilkan air liur yang cukup. Jika tidak ditangani, mulut akan terasa pahit dan menurunkan nafsu makan sehari-hari.
Anda bisa makan melon atau timun yang kaya air dan menyegarkan agar mengurangi rasa pahit di mulut. Melon atau timun juga tinggi serat sehingga mampu mengurangi risiko terjadinya sembelit.
8. Jahe
Dilansir dari Medical News Today, jahe bisa merangsang kelenjar ludah dan meningkatkan produksi air liur. Penelitian membuktikan bahwa semprotan jahe menjadi salah satu pengobatan alternatif pada mulut kering.
Anda juga dapat mencampurkan jahe pada berbagai menu masakan, seperti ayam kukus jahe, puding, atau permen. Selain mengatasi mulut kering penyebab lidah pahit, jahe juga memiliki banyak manfaat untuk meredakan mual, nyeri haid, dan mengelola kadar gula darah.
Jika rasa pahit di mulut tidak kunjung sembuh dalam waktu lama, segera periksakan diri ke dokter untuk mengetahui penyebab dan penanganan yang tepat. Anda bisa kunjungi rumah sakit Ciputra Hospital terdekat untuk konsultasi kesehatan.
Yuk, jaga kesehatan tubuh dengan rutin melakukan medical check up di Ciputra Hospital. Anda juga bisa konsultasi dan buat janji dengan dokter di Ciputra Hospital terdekat.
Cek layanan rumah sakit Ciputra Hospital mulai dari rawat jalan hingga Medical Check Up (MCU) selengkapnya sekarang juga.
Telah direview oleh dr. Jennifer
Source:
- Cleveland Clinic. Dysgeusia. Februari 2025.
- Healthline. Limes: A Citrus Fruit with Powerful Benefits. Februari 2025.
- Healthline. What Causes a Bitter Taste in the Mouth?. Februari 2025.
- Medical News Today. Why Do I Have a Bitter Taste in My Mouth?. Februari 2025.