Ditulis oleh Tim Konten Medis
Ada beragam manfaat anggur merah untuk kesehatan, seperti mengurangi risiko penyakit jantung, menjaga kesehatan usus, dan mencegah terjadinya depresi. Namun, tetap hindari konsumsi anggur merah secara berlebihan karena bisa menyebabkan masalah kesehatan tertentu.

Anggur merah memiliki beragam manfaat.
Minum minuman anggur merah dalam jumlah sedikit atau sedang ternyata bisa memberikan manfaat bagi kesehatan. Banyak orang yang percaya bahwa minum segelas anggur setiap hari bisa menjadi bagian dari pola makan sehat, sedangkan sebagian lainnya beranggapan bahwa minum anggur itu tidak baik.
Berbagai riset membuktikan bahwa minum anggur merah dalam jumlah sedikit mampu menurunkan risiko beberapa penyakit. Salah satunya adalah penyakit jantung. Manfaat ini dapat Anda peroleh berkat kandungan antioksidannya.
Kandungan Gizi Anggur Merah
Dalam 100 gram (1 mangkuk), kandungan buah anggur merah mengandung kurang lebih 69 kalori yang terdiri dari nutrisi penting yang baik untuk kesehatan, seperti:
- Protein 0,72 gram
- Karbohidrat 18.1 gram
- Gula 15.48 gram
- Lemak 0.16 gram
- Serat 0.9 gram
- Serta vitamin (K, C) dan mineral (Tembaga dan Mangan)
Pada minuman anggur merah, sebagian besar kalorinya berasal dari alkohol. Karbohidrat dalam anggur merah berasal dari kulit anggur, ekstrak biji, dan sisa gula alami dari anggur. Buah ini juga mengandung beberapa vitamin dan mineral, seperti zat besi, kalsium, kalium, dan fosfor.
Manfaat Anggur Merah
Berikut ini adalah manfaat anggur merah untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui:
1. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung
Salah satu manfaat minuman anggur merah adalah mengurangi risiko penyakit jantung. Jika dikonsumsi jumlah sedikit, ini bisa memberikan manfaat kesehatan daripada jenis minuman beralkohol lainnya.
Orang dewasa dapat minum anggur merah sebagai bagian dari pola hidup sehat, seperti diet Mediterania. Dalam sehari, Anda hanya dianjurkan minum sekitar 150 mililiter atau 5 ons.
Baca Juga: Ini 11 Manfaat Buah Duku dan Kandungan Gizinya
2. Menjaga Kesehatan Usus
Penelitian membuktikan bahwa manfaat buah anggur merah dapat meningkatkan mikrobiota usus untuk mendukung kesehatan tubuh. Manfaat ini bisa Anda peroleh berkat kandungan polifenol di dalam buah anggur merah.
Tidak hanya itu, buah ini juga memiliki kandungan prebiotik yang berperan penting untuk meningkatkan bakteri usus yang sehat. Pastikan untuk konsumsi anggur merah secukupnya agar terhindar dari risiko efek samping.
3. Mengurangi Risiko Demensia
Anggur merah mengandung vitamin B1, K, dan antioksidan yang dapat mengurangi risiko demensia serta penyakit Alzheimer. Demensia adalah istilah umum yang merujuk pada kondisi kehilangan ingatan, bahasa, dan kemampuan berpikir yang cukup parah.
Sementara penyakit Alzheimer termasuk penyebab paling umum dari demensia. Kondisi ini dapat menimbulkan gejala sulit berbicara, kebingungan, dan halusinasi. Risiko demensia dan penyakit Alzheimer dapat berkurang apabila minum 1-2 gelas anggur dalam sehari.
4. Mencegah Depresi
Khasiat anggur merah dapat mencegah terjadinya depresi. Sebuah penelitian membuktikan bahwa orang setengah baya dan lanjut usia yang minum anggur merah 2-7 gelas per minggu cenderung tidak mengalami depresi.
Manfaat ini berasal dari kandungan buah anggur, seperti antioksidan untuk meningkatkan kesehatan fisik dan mental. Cara minum anggur merah sebaiknya tidak berlebihan, tidak lebih dari gelas dalam sehari.
5. Risiko Kanker Prostat Lebih Rendah
Anggur merah bagus untuk mengurangi risiko terkena kanker prostat. Mengutip dari Medical News Today, pria yang minum alkohol memiliki risiko kanker prostat yang lebih rendah apabila tidak mengonsumsinya terlalu banyak.
Selain itu, anggur merah berkaitan dengan risiko lebih rendah mengalami penyakit kronis. Anda juga bisa mengurangi risiko terkena kanker dengan menjalani pola hidup sehat, seperti rutin berolahraga, perbanyak makan sayur dan buah, serta hindari kebiasaan merokok.
Baca Juga: Kenali 10 Manfaat Anggur Shine Muscat untuk Kesehatan
6. Mengelola Kadar Gula Darah
Terdapat studi yang melaporkan bahwa minum segelas anggur merah saat makan malam dapat menurunkan risiko terkena kardiometabolik pada pengidap diabetes tipe 2. Etanol dan bahan-bahan nonalkohol dalam anggur berperan penting untuk menjaga metabolisme glukosa.
Meskipun begitu, penderita diabetes dapat berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum minum anggur merah. Ini bertujuan untuk mencegah bahaya dan efek samping yang terjadi.
7. Menurunkan Tekanan Darah
Kandungan resveratrol dalam anggur merah mampu menurunkan tekanan darah dan meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL). Senyawa anggur merah, seperti prosianidin juga dapat menjaga kesehatan pembuluh darah secara menyeluruh.
Banyak orang menganggap bahwa minuman beralkohol dapat menenangkan. Perlu diingat bahwa minum terlalu banyak alkohol tetap menyebabkan tekanan darah tinggi, aritmia, atau detak jantung tidak teratur. Oleh sebab itu, penting untuk membatasi asupannya.
8. Melindungi dari Kerusakan Otak
Selain menurunkan tekanan darah, resveratrol dalam anggur merah dapat melindungi tubuh dari kerusakan otak, seperti stroke atau cedera sistem saraf pusat. Hal ini bisa terjadi karena anggur merah memiliki efek positif terhadap peradangan, stres oksidatif, dan kematian sel.
Dalam sebuah penelitian membuktikan bahwa resveratrol dapat mengurangi stres oksidatif dan kematian sel pada tikus dengan cedera otak traumatis. Namun, penelitian ini hanya memaparkan efek resveratrol secara khusus, bukan anggur merah sehingga perlu analisis lebih mendalam.
9. Mencegah Gangguan Penglihatan
Riset membuktikan bahwa resveratrol dalam anggur merah juga mampu mencegah gangguan penglihatan dan mengurangi peradangan serta stres oksidatif.
Banyak jenis gangguan mata terkait usia yang memicu gangguan penglihatan, seperti katarak, glaukoma, dan retinopati diabetik. Selain konsumsi minuman anggur merah, Anda juga bisa makan buah anggur segar untuk mendapatkan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh.
10. Meningkatkan Kualitas Tidur
Anggur merah bisa mengobati penyakit yang berkaitan dengan gangguan tidur. Melatonin dalam anggur dapat membuat tidur lebih lama dan nyenyak.
Mendapatkan cukup tidur dapat mengurangi risiko berbagai masalah kesehatan, seperti gula darah tinggi, hipertensi, dan stroke. Anggur segar mengandung rendah kalori sehingga aman mengonsumsinya sebagai camilan sehat sehari-hari.
Baca Juga: Kaya Nutrisi, 12 Manfaat Buah Pir untuk Kesehatan
11. Mendukung Kesehatan Kehamilan
Ibu hamil boleh-boleh saja makan anggur merah segar selama kehamilan. Buah ini kaya akan serat, air, dan antioksidan untuk mendukung perkembangan bayi secara optimal.
Selain itu, anggur merah juga mengandung zat besi yang berperan penting dalam perkembangan otak janin. Manfaat anggur merah untuk ibu hamil ini dapat mengurangi risiko komplikasi kehamilan, termasuk preeklamsia dan gangguan pertumbuhan janin.
Ibu hamil tidak dianjurkan minum alkohol olahan anggur merah karena bisa membahayakan kesehatan janin. Sebaiknya, konsumsi anggur merah segar yang memberikan banyak manfaat bagi kesehatan.
Aturan Konsumsi Anggur Merah dan Efek Sampingnya
Mengutip dari Mayo Clinic, orang yang minum beralkohol secukupnya, seperti anggur merah memiliki risiko lebih rendah mengalami penyakit jantung. Namun, hal ini juga dipengaruhi oleh pola makan sehat dan olahraga teratur.
Meski begitu, American Heart Association and National Heart, Lung, and Blood Institute tidak menyarankan untuk minum alkohol sebagai cara mencegah penyakit jantung. Sebagian orang yang minum alkohol bisa kesulitan berhenti dan bahkan kecanduan.
Mengonsumsi alkohol terlalu banyak dapat meningkatkan risiko kecelakaan, kanker, gagal jantung, dan tekanan darah tinggi. Anda juga tidak dianjurkan minum alkohol apabila mengalami sedang hamil, mengidap penyakit hati, dan konsumsi obat-obatan.
Aturan batasan konsumsi minuman anggur merah tidak lebih dari 2 gelas per hari, tetapi wanita hanya boleh minum 1 gelas saja, tergantung jenis alkoholnya. Jika ingin mengonsumsi anggur merah dan memiliki kondisi medis tertentu, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan saran yang tepat.
Anda bisa kunjungi rumah sakit Ciputra Hospital terdekat untuk konsultasi kesehatan. Yuk, jaga kesehatan tubuh dengan rutin melakukan medical check up di Ciputra Hospital.
Anda juga bisa konsultasi dan buat janji dengan dokter di Ciputra Hospital terdekat. Cek layanan rumah sakit Ciputra Hospital mulai dari rawat jalan hingga Medical Check Up (MCU) selengkapnya sekarang juga.
Telah direview oleh dr. Jennifer Electra
Source:
- Healthline. Red Wine: Good or Bad?. April 2025.
- Mayo Clinic. Red Wine and Resveratrol: Good for Your Heart?. April 2025.
- Medical News Today. Is Red Wine Good for You?. April 2025.
- WebMD. Are There Health Benefits To Drinking Red Wine?. April 2025.