Buat janji Ciputra HospitalWhatsapp Ciputra Hospital

Rumah Sakit Terbaik Berstandarisasi Internasional | Ciputra Hospital

  • Home
  • Rumah Sakit
    • CitraRaya Tangerang
    • CitraGarden City Jakarta
    • Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin
    • Ciputra Hospital Surabaya
  • Fasilitas & Layanan
  • Center of Excellence
  • Cari Dokter
  • Artikel
  • Home
  • Artikel Kesehatan
  • Penyebab Telapak Kaki Berwarna Kuning dan Cara Mengatasi 
Asifah
Rabu, 07 Januari 2026 / Published in Artikel Kesehatan

Penyebab Telapak Kaki Berwarna Kuning dan Cara Mengatasi 

Ditulis oleh Tim Konten Medis

Telapak kaki berwarna kuning bisa disebabkan oleh berbagai faktor seperti penyakit kuning, carotenemia, anemia, atau konsumsi kunyit berlebih. Untuk mengatasinya, penting memahami penyebabnya dan melakukan perawatan dasar seperti menjaga kebersihan dan memperhatikan pola makan. 

Telapak Kaki Berwarna Kuning
Perawatan telapak kaki kuning meliputi menjaga kebersihan dan kesehatan kulit kaki.

Perubahan warna kulit, terutama pada area seperti telapak kaki, sering menimbulkan kekhawatiran. Telapak kaki berwarna kuning termasuk kondisi yang cukup umum, meski jarang tersadari karena sering muncul tanpa rasa nyeri atau gatal.

Penyebab telapak kaki kuning bisa ringan dan berkaitan dengan gaya hidup, seperti pola makan atau konsumsi suplemen tertentu. Namun, kondisi ini juga dapat menandakan masalah kesehatan yang perlu Anda periksa lebih lanjut agar penanganannya tepat.

Daftar Isi

Toggle
  • Penyebab Telapak Kaki Kuning 
    • 1.  Penyakit Kuning 
    • 2. Carotenemia 
    • 3. Anemia 
    • 4. Penyakit Raynaud 
    • 5. Konsumsi Kunyit dalam Dosis Tinggi 
  • Cara Mengatasi Kaki Berwarna Kuning 
  • Kapan Harus ke Dokter? 

Penyebab Telapak Kaki Kuning 

Warna kuning pada telapak kaki bisa karena berbagai faktor, mulai dari pola makan hingga gangguan pada organ dalam. Berikut beberapa penyebab umum yang perlu kamu ketahui: 

1.  Penyakit Kuning 

Jaundice adalah kondisi di mana kadar bilirubin dalam tubuh meningkat, menyebabkan kulit dan bagian putih mata berubah menjadi kuning. Biasanya kondisi ini berkaitan dengan masalah hati, seperti hepatitis atau penyumbatan saluran empedu.

Telapak kaki kuning bisa menjadi salah satu tanda awal penyakit kuning, meskipun perubahan warna ini juga dapat terlihat di telapak tangan dan bagian tubuh lainnya. 

Baca Juga: Penyebab Hepatitis C, Gejala, dan Cara Mengatasinya 

2. Carotenemia 

Carotenemia adalah kondisi yang terjadi akibat konsumsi berlebihan makanan yang mengandung beta karoten, seperti wortel, ubi, dan labu. Akumulasi beta-karoten dalam tubuh bisa menyebabkan kulit, termasuk telapak kaki kuning, namun tanpa muncul gejala penyakit kuning.

Kondisi ini bersifat jinak dan akan membaik seiring waktu jika konsumsi beta-karoten dikurangi. 

3. Anemia 

Penyebab telapak kaki berwarna kuning berikutnya adalah anemia. Anemia berat dapat menyebabkan perubahan warna kulit, termasuk tampak pucat kekuningan pada telapak kaki.

Kondisi ini terjadi karena kurangnya sel darah merah yang sehat untuk mengangkut oksigen secara optimal ke jaringan tubuh. Selain perubahan warna kulit, anemia juga bisa muncul gejala lain seperti lemas, pusing, dan sesak napas. 

4. Penyakit Raynaud 

Penyakit Raynaud adalah gangguan sirkulasi darah yang menyebabkan bagian tubuh tertentu termasuk kaki dan tangan berubah warna menjadi putih, biru, atau kekuningan saat terpapar suhu dingin atau stres. Kaki menguning dalam kondisi ini karena adanya penyempitan pembuluh darah kecil yang mengurangi aliran darah ke kulit.

Meskipun tidak selalu berbahaya, kondisi ini perlu Anda kontrol agar tidak berkembang menjadi komplikasi serius. 

5. Konsumsi Kunyit dalam Dosis Tinggi 

Kunyit memang terkenal sebagai rempah dengan banyak manfaat kesehatan, tetapi mengonsumsi dalam jumlah tinggi, terutama dalam bentuk suplemen bisa menyebabkan kulit tampak kekuningan. Zat kurkumin dalam kunyit dapat mempengaruhi pigmentasi kulit, termasuk di telapak kaki.

Jika Anda sedang menjalani diet tinggi kunyit atau suplemen herbal, ini bisa menjadi salah satu penyebab telapak kaki kuning yang perlu Anda pertimbangkan. 

Baca Juga: Mengenal Hepatitis Akut pada Anak dan Pengobatannya 

Cara Mengatasi Kaki Berwarna Kuning 

Perawatan dasar kaki penting untuk membantu mengatasi telapak kaki kuning, terutama akibat kapalan atau kondisi medis seperti diabetes. Perawatan rutin dapat memperbaiki kondisi kulit dan mencegah komplikasi, meski warna kuning tidak selalu hilang sepenuhnya.

Berikut ini adalah beberapa langkah perawatan kaki yang bisa dilakukan: 

  • Gunakan bantalan atau ortotik untuk mengurangi tekanan pada area tertentu agar kapalan tidak semakin parah. 
  • Gunakan batu apung secara lembut untuk mengikis kulit yang menebal dan menguning. 
  • Periksa kaki setiap hari, terutama jika Anda memiliki diabetes, untuk mendeteksi luka, retakan, atau perubahan warna. 
  • Hindari berjalan tanpa alas kaki atau tanpa kaus kaki guna mengurangi risiko cedera atau infeksi. 
  • Gunakan sepatu yang pas dan tidak terlalu sempit, agar tidak menambah tekanan pada kaki. 
  • Potong kuku kaki secara rutin untuk menjaga kebersihan dan mencegah luka. 
  • Lakukan pemeriksaan kaki secara berkala ke dokter, terutama jika Anda memiliki riwayat diabetes atau masalah sirkulasi darah. 

Dengan menerapkan langkah-langkah perawatan di atas, Anda bisa menjaga kesehatan kaki dan mengurangi risiko komplikasi, meskipun warna kuning akibat kondisi medis tertentu seperti diabetes mungkin tidak hilang sepenuhnya. 

Kapan Harus ke Dokter? 

Dalam beberapa kasus, penyebab telapak kaki kuning mungkin hanya karena kondisi ringan seperti kapalan atau konsumsi makanan tinggi karotenoid. Namun, jika perubahan warna ini disertai dengan gejala lain di seluruh tubuh, bisa jadi ini merupakan tanda dari masalah kesehatan yang lebih serius, seperti gangguan hati atau darah.

Oleh karena itu, penting untuk mengenali kapan perubahan warna kulit harus diperiksakan ke dokter.  Segera temui dokter apabila Anda mengalami gejala berikut bersamaan dengan kulit atau kaki yang menguning: 

  • Tinja berwarna hitam 
  • Muntah atau tinja berdarah 
  • Nyeri dada 
  • Kebingungan atau linglung 
  • Pusing atau sering kehilangan keseimbangan 
  • Kelelahan ekstrim 
  • Demam yang tidak jelas penyebabnya 
  • Sakit kepala berkepanjangan 
  • Nyeri perut hebat 
  • Sesak napas 
  • Memar atau pendarahan tanpa sebab yang jelas 

Pemeriksaan medis penting dilakukan untuk mengetahui penyebab telapak kaki kuning secara akurat. Dokter mungkin akan melakukan tes darah, pemeriksaan fungsi hati, atau pemeriksaan sirkulasi darah untuk memastikan diagnosis dan memberikan pengobatan yang sesuai. 

Baca Juga: Jenis Hepatitis Paling Berbahaya & Perbedaan Penyebabnya

Jangan ragu untuk berkonsultasi ke dokter agar mendapatkan diagnosis dan penanganan yang sesuai dengan kondisi tubuhmu. Yuk, kunjungi Ciputra Hospital dan dapatkan kemudahan untuk konsultasi serta membuat janji dengan dokter pilihan Anda. 

Cek informasi lengkap mengenai layanan Ciputra Hospital, mulai dari rawat jalan hingga Medical Check Up (MCU), hanya di situs resmi atau kunjungi langsung fasilitas terdekat sekarang juga. 

Telah direview oleh dr Steffe Lie

Source: 

  • Healthline. Why Are My Feet Yellow?. Januari 2026. 
  • Medical News Today. Causes of yellow feet. Januari 2026. 
  • Verywell Health. What Do Yellow Feet Say About Your Health. Januari 2026. 

Diperbarui pada 7 Januari 2026

Artikel Terkait

  • penyebab telapak kaki terasa panas
    10 Penyebab Telapak Kaki Terasa Panas, Apakah Berbahaya?
  • Kaki Gajah: Gejala, Cara Penularannya, hingga Pengobatan
    Kaki Gajah: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasi
  • Kaki Bengkak karena Jantung: Gejala, Penyebab, dan Mengatasinya
    Kaki Bengkak karena Jantung: Gejala, Penyebab, dan Mengatasinya
Tagged under: Gangguan Penyakit

Artikel Terkait

  • penyebab telapak kaki terasa panas
    10 Penyebab Telapak Kaki Terasa Panas, Apakah Berbahaya?
  • Kaki Gajah: Gejala, Cara Penularannya, hingga Pengobatan
    Kaki Gajah: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasi
  • Kaki Bengkak karena Jantung: Gejala, Penyebab, dan Mengatasinya
    Kaki Bengkak karena Jantung: Gejala, Penyebab, dan Mengatasinya

Ciputra Hospital

Ciputra Hospital menyediakan layanan kesehatan berkualitas tinggi dengan fasilitas teknologi canggih.

Unit Rumah Sakit:

Ciputra Hospital – CitraRaya Tangerang
Ciputra Hospital – CitraGarden City Jakarta
Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin
Ciputra Hospital Surabaya

Unit Klinik:

Ciputra Medical Center
Ciputra SMG Eye Clinic
C Derma
Ciputra IVF

Karir / Lowongan

Lokasi Kami:

CitraRaya – Tangerang
CitraGarden – Jakarta
Banjarmasin
Surabaya

Lowongan

  • GET SOCIAL

© 2025 All rights reserved. Ciputra Hospital

TOP