Buat janji Ciputra HospitalWhatsapp Ciputra Hospital

Rumah Sakit Terbaik Berstandarisasi Internasional | Ciputra Hospital

  • Home
  • Rumah Sakit
    • CitraRaya Tangerang
    • CitraGarden City Jakarta
    • Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin
    • Ciputra Hospital Surabaya
  • Fasilitas & Layanan
  • Center of Excellence
  • Cari Dokter
  • Artikel
  • Home
  • Artikel Kesehatan
  • 8 Perubahan Payudara Saat Hamil, dari Warna hingga Tekstur
Asifah
Rabu, 26 November 2025 / Published in Artikel Kesehatan

8 Perubahan Payudara Saat Hamil, dari Warna hingga Tekstur

Ditulis oleh Tim Konten Medis

Perubahan payudara saat hamil terjadi karena peningkatan hormon yang mempersiapkan tubuh untuk menyusui. Gejalanya meliputi payudara yang lebih sensitif, ukuran membesar, perubahan warna dan bentuk areola, hingga munculnya benjolan kecil pada puting.

perubahan payudara saat hamil
Salah satu tanda awal kehamilan adalah perubahan pada payudara.

Payudara mulai dapat memproduksi ASI sejak minggu ke-16 kehamilan. Pada sebagian ibu hamil, cairan berwarna kekuningan yang bernama kolostrum bisa keluar sedikit dari puting, dan hal ini merupakan kondisi normal.

Menjelang akhir kehamilan, ukuran puting biasanya membesar dan payudara terus berkembang seiring sel-sel penghasil susu bertambah besar. Kondisi ini kadang membuat payudara terasa tidak nyaman atau nyeri, namun penggunaan bra yang pas dapat membantu mengurangi rasa sakit, bahkan tetap nyaman Anda pakai saat tidur.

Daftar Isi

Toggle
  • Perubahan Payudara pada Ibu Hamil pada Setiap Trimester
    • 1. Payudara Membesar
    • 2. Payudara Lebih Sensitif dan Nyeri
    • 3. Puting Lebih Besar dan Sensitif
    • 4. Warna Areola Semakin Gelap
    • 5. Muncul Benjolan Kecil di Areola
    • 6. Rasa Penuh dan Berat
    • 7. Kulit Payudara Kering atau Gatal
    • 8. Keluarnya Cairan dari Puting
  • Kondisi Payudara Setelah Melahirkan

Perubahan Payudara pada Ibu Hamil pada Setiap Trimester

Perubahan payudara merupakan salah satu tanda awal kehamilan yang sering muncul sejak minggu pertama. Seiring bertambahnya usia kehamilan, payudara akan terus mengalami perubahan bentuk, ukuran, dan warna sebagai persiapan untuk menyusui bayi setelah lahir.

Berikut perubahan payudara pada ibu hamil pada setiap trimester yang perlu Anda ketahui:

1. Payudara Membesar

Perubahan payudara saat hamil muda biasanya adalah bertambahnya ukuran yang semakin membesar. Kondisi ini karena peningkatan hormon yang mempersiapkan kelenjar susu sejak trimester pertama.

Pada sebagian ibu hamil, pembesaran payudara bisa terasa sejak minggu pertama kehamilan. Perubahan ini akan terus berlanjut hingga masa menyusui dan dapat membuat payudara terasa berat serta penuh.

Baca Juga: Tanda-Tanda Hamil yang Tidak Disadari Wanita

2. Payudara Lebih Sensitif dan Nyeri

Perbedaan payudara saat hamil dan tidak hamil bisa terlihat dari seberapa sensitif payudara tersebut. Perubahan payudara saat hamil minggu pertama sering muncul dengan rasa nyeri atau sensitif saat disentuh. Hal ini wajar karena jaringan payudara sedang beradaptasi dengan lonjakan hormon estrogen dan progesteron.

Rasa nyeri pada payudara biasanya berkurang menjelang akhir trimester pertama, meski bisa muncul kembali seiring bertambahnya ukuran payudara. Menggunakan bra yang nyaman dapat membantu mengurangi rasa tidak nyaman.

3. Puting Lebih Besar dan Sensitif

Perubahan puting payudara saat hamil dapat terlihat sejak trimester awal. Puting menjadi lebih menonjol, besar, dan lebih peka terhadap sentuhan.

Hal ini merupakan tanda bahwa tubuh sedang mempersiapkan diri untuk proses menyusui. Meski terasa tidak nyaman, perubahan ini normal dan akan terus berlanjut hingga akhir kehamilan.

4. Warna Areola Semakin Gelap

Warna payudara saat hamil muda, khususnya di area areola, akan tampak lebih gelap dari biasanya. Pigmentasi ini dipengaruhi oleh hormon kehamilan yang merangsang produksi melanin.

Selain itu, perubahan ini juga membantu bayi baru lahir lebih mudah menemukan puting saat proses menyusui. Warna areola biasanya tetap lebih gelap meski setelah melahirkan.

Baca Juga: Kenali Tanda Kehamilan Sehat dan Janin Berkembang Baik

5. Muncul Benjolan Kecil di Areola

Selama kehamilan, sering muncul benjolan kecil di sekitar areola yang bernama tuberkel Montgomery. Benjolan ini adalah kelenjar minyak alami yang menjaga kelembapan kulit di sekitar puting.

Fungsinya penting untuk melindungi payudara dari iritasi sekaligus mempersiapkan proses menyusui. Benjolan ini bersifat normal dan tidak menimbulkan rasa sakit.

6. Rasa Penuh dan Berat

Selain membesar, payudara juga sering terasa penuh dan berat. Kondisi ini terjadi karena meningkatnya aliran darah serta perkembangan kelenjar susu.

Rasa penuh biasanya lebih terasa pada malam hari atau saat usia kehamilan semakin bertambah. Meski terasa mengganggu, hal ini menandakan bahwa tubuh sedang mempersiapkan produksi ASI.

7. Kulit Payudara Kering atau Gatal

Seiring bertambahnya ukuran, kulit payudara bisa terasa kering atau gatal. Hal ini karena peregangan kulit yang terjadi cukup cepat.

Menggunakan pelembap atau krim khusus kehamilan dapat membantu mengurangi rasa gatal. Kondisi ini biasanya berlanjut hingga trimester akhir dan bisa meninggalkan stretch mark.

8. Keluarnya Cairan dari Puting

Memasuki trimester kedua hingga ketiga, sebagian ibu hamil mulai mengalami keluarnya cairan kental berwarna kekuningan dari puting. Cairan ini disebut kolostrum, yaitu nutrisi pertama untuk bayi setelah lahir.

Tidak semua ibu hamil mengalaminya pada masa kehamilan, tetapi hal ini tetap dianggap normal. Kolostrum bisa keluar lebih sering menjelang persalinan.

Baca Juga: Ciri-Ciri Fisik Orang Hamil, Apa Saja Perubahannya?

Kondisi Payudara Setelah Melahirkan

Setelah melahirkan, tubuh ibu mengalami perubahan hormon yang cukup besar. Hormon prolaktin mulai meningkat untuk merangsang produksi ASI, sedangkan oksitosin membantu memperlancar pengeluaran ASI sekaligus memperkuat ikatan antara ibu dan bayi.

Pada fase awal ini, payudara biasanya terasa penuh, hangat, bahkan bisa mengeluarkan cairan kolostrum yang kaya nutrisi dan melindungi bayi dari infeksi. Rasa penuh pada payudara umumnya muncul sekitar 2–3 hari setelah persalinan dan akan berangsur membaik seiring dengan rutinitas menyusui. Jika ibu memilih tidak menyusui, perlu Anda lakukan perawatan khusus untuk menekan produksi ASI agar tidak terjadi peradangan atau infeksi.

Jika Anda atau keluarga Anda mengalami perubahan payudara yang tidak wajar, segera kunjungi Ciputra Hospital. Dapatkan kemudahan untuk konsultasi dan membuat janji dengan dokter pilihan Anda.

Cek informasi lengkap mengenai layanan Ciputra Hospital, mulai dari rawat jalan hingga Medical Check Up (MCU), hanya di situs resmi atau kunjungi langsung fasilitas terdekat sekarang juga.

Telah Direview oleh Dr. Sony, Prabowo, MARS

Source:

  • Medical News Today. How soon do you notice breast changes in pregnancy, and what does the change look like?. November 2025
  • the BUMP. 8 Ways Breasts Change During Pregnancy. November 2025
  • Betsi Cadwaladr University Health Board. Breast care and breast health in pregnancy. November 2025

Diperbarui pada 26 November 2025

Artikel Terkait

  • Kemoterapi Kanker Payudara, Seperti Apa Prosedurnya?
    Kemoterapi Kanker Payudara: Prosedur, Obat, hingga Penyembuhan
  • payudara sakit saat menyusui
    Payudara Sakit Saat Menyusui? Penyebab dan Pengobatannya
  • Bagaimana mengatasi sakit gigi saat hamil
    Bagaimana Mengatasi Sakit Gigi Saat Hamil?
  • payudara keluar nanah saat menyusui
    Payudara Keluar Nanah Saat Menyusui? Ini Cara Mengatasinya
  • aturan berhubungan intim saat hamil
    Aturan Berhubungan Intim Saat Hamil yang Aman untuk Pasutri
  • keluar darah saat hamil muda
    Keluar Darah Saat Hamil Muda: Penyebab dan Cara Mengatasi
  • Bagaimana Cara Mengatasi Sakit Punggung Saat Hamil?
    Bagaimana Cara Mengatasi Sakit Punggung Saat Hamil?
Tagged under: Ibu Hamil

Artikel Terkait

  • Kemoterapi Kanker Payudara, Seperti Apa Prosedurnya?
    Kemoterapi Kanker Payudara: Prosedur, Obat, hingga Penyembuhan
  • payudara sakit saat menyusui
    Payudara Sakit Saat Menyusui? Penyebab dan Pengobatannya
  • Bagaimana mengatasi sakit gigi saat hamil
    Bagaimana Mengatasi Sakit Gigi Saat Hamil?
  • payudara keluar nanah saat menyusui
    Payudara Keluar Nanah Saat Menyusui? Ini Cara Mengatasinya
  • aturan berhubungan intim saat hamil
    Aturan Berhubungan Intim Saat Hamil yang Aman untuk Pasutri
  • keluar darah saat hamil muda
    Keluar Darah Saat Hamil Muda: Penyebab dan Cara Mengatasi
  • Bagaimana Cara Mengatasi Sakit Punggung Saat Hamil?
    Bagaimana Cara Mengatasi Sakit Punggung Saat Hamil?

Ciputra Hospital

Ciputra Hospital menyediakan layanan kesehatan berkualitas tinggi dengan fasilitas teknologi canggih.

Unit Rumah Sakit:

Ciputra Hospital – CitraRaya Tangerang
Ciputra Hospital – CitraGarden City Jakarta
Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin
Ciputra Hospital Surabaya

Unit Klinik:

Ciputra Medical Center
Ciputra SMG Eye Clinic
C Derma
Ciputra IVF

Lokasi Kami:

CitraRaya – Tangerang
CitraGarden – Jakarta
Banjarmasin
Surabaya

  • GET SOCIAL

© 2025 All rights reserved. Ciputra Hospital

TOP