Buat janji Ciputra HospitalWhatsapp Ciputra Hospital

Rumah Sakit Terbaik Berstandarisasi Internasional | Ciputra Hospital

  • Home
  • Rumah Sakit
    • CitraRaya Tangerang
    • CitraGarden City Jakarta
    • Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin
    • Ciputra Hospital Surabaya
  • Fasilitas & Layanan
  • Center of Excellence
  • Cari Dokter
  • Artikel
  • Home
  • Artikel Kesehatan
  • Cara Menidurkan Bayi Kolik dan Posis Tidur yang Benar
Asifah
Jumat, 16 Januari 2026 / Published in Artikel Kesehatan

Cara Menidurkan Bayi Kolik dan Posis Tidur yang Benar

Ditulis oleh Tim Konten Medis

Cara menidurkan bayi kolik dapat dilakukan dengan menempatkan bayi pada posisi tidur telentang di permukaan datar serta memastikan mereka tenang sebelum tidur. Hindari posisi miring atau tengkurap, dan bantu redakan kolik dengan langkah sederhana seperti menggendong, membedong, memberikan dot, serta memperhatikan pola makan dan waktu menyusui.

cara menidurkan bayi kolik
Salah satu cara menidurkan bayi kolik dengan bedong dan berikan selimut lembut.

Kolik adalah kondisi ketika bayi yang sehat dan cukup makan mengalami tangisan berlebihan serta sulit Anda tenangkan tanpa alasan yang jelas. Kondisi ini biasanya mulai muncul saat bayi berusia sekitar dua minggu dan akan membaik ketika memasuki usia tiga hingga empat bulan. 

Tanda-tanda kolik dapat berupa tangisan keras tanpa henti, tangan mengepal, punggung melengkung, dan kaki yang ditarik ke arah perut. Bayi dengan kolik sering kali menangis lebih banyak, terutama pada sore atau malam hari, sehingga sulit bagi mereka untuk tidur nyenyak dalam waktu lama. 

Daftar Isi

Toggle
  • Posisi Tidur yang Bagus untuk Bayi Kolik
    • Posisi Tidur Bayi Kolik yang Sebaiknya Dihindari
  • Cara Menidurkan dan Mengatasi Kolik pada Bayi
    • Artikel Terkait

Posisi Tidur yang Bagus untuk Bayi Kolik

Posisi tidur terbaik untuk bayi kolik adalah telentang di permukaan datar tanpa bantal, selimut tebal, atau mainan di sekitarnya. Dengan posisi ini, membantu bayi bernapas dengan baik dan menurunkan risiko gangguan tidur yang berbahaya.

Sebelum menidurkan bayi, pastikan mereka sudah Anda sendewakan dan tenangkan terlebih dahulu. Menggendong bayi dalam posisi tegak selama 30 hingga 60 menit sebelum tidur juga dapat membantu mengurangi rasa tidak nyaman di perut akibat gas.

Baca Juga: 18 Fakta Bayi Baru Lahir yang Jarang Orang Tahu

Posisi Tidur Bayi Kolik yang Sebaiknya Dihindari

Hindari menidurkan bayi kolik dalam posisi miring atau tengkurap karena dapat meningkatkan risiko gangguan pernapasan. Meski posisi miring kadang membantu pencernaan, posisi ini tidak aman jika Anda lakukan sepanjang malam.

Menidurkan bayi dengan posisi tengkurap juga dapat membuat perut terasa tertekan dan menimbulkan ketidaknyamanan. Selain itu, posisi ini meningkatkan risiko sindrom kematian mendadak pada bayi, sehingga sebaiknya Anda hindari sepenuhnya.

Cara Menidurkan dan Mengatasi Kolik pada Bayi

Bayi yang mengalami kolik sering kali menangis tanpa henti, membuat orang tua merasa cemas dan bingung harus berbuat apa. Untuk membantu meredakan gejala kolik dan menenangkan bayi yang rewel, ada beberapa langkah sederhana yang harus dilakukan ketika bayi kolik. Berikut cara menenangkan bayi menangis dan membantu mereka tidur lebih nyenyak.

  • Periksa ke dokter terlebih dahulu. Memastikan tidak ada masalah kesehatan lain yang memerlukan penanganan medis. 
  • Perhatikan pola makan bayi. Jika bayi menyusu langsung, ibu bisa mencoba menghindari makanan penyebab kolik pada bayi seperti kafein, susu sapi, bawang, dan kubis. 
  • Ganti jenis susu formula bila perlu. Bila bayi menggunakan susu formula, konsultasikan dengan dokter untuk mencoba susu dengan protein yang sudah pecah halus (hydrolysate formula). 
  • Hindari memberi makan terlalu sering. Menyusui atau memberi susu terlalu sering bisa membuat perut bayi terasa penuh dan tidak nyaman.
  • Gendong dan berjalan bersama bayi. Cara mengatasi bayi rewel dapat dengan gendong sambil berjalan bersama bayi.
  • Berikan dot atau empeng. Mengisap dot dapat membantu menenangkan bayi yang gelisah.
  • Letakkan bayi dalam posisi tengkurap di pangkuan. Posisi ini membantu mengurangi tekanan di perut dan membuat bayi lebih nyaman.
  • Bedong bayi dengan selimut lembut. Cara mengatasi kolik pada bayi dapat dengan membedong membuat bayi merasa hangat, aman, dan lebih tenang. 

Baca Juga: 9 Tanda Dehidrasi pada Bayi, Waspdai Penyebabnya

Dengan langkah-langkah di atas, gejala dan ciri-ciri bayi kolik dapat berkurang secara perlahan. Jika tangisan bayi tidak kunjung reda atau muncul gejala lain seperti demam atau muntah, segera konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan saran dan obat kolik bayi yang sesuai.

Yuk kunjungi Ciputra Hospital, dan dapatkan kemudahan untuk konsultasi dan membuat janji dengan dokter pilihan Anda. Cek informasi lengkap mengenai layanan Ciputra Hospital, mulai dari rawat jalan hingga Medical Check Up (MCU), hanya di situs resmi atau kunjungi langsung fasilitas terdekat sekarang juga.

Telah Direview oleh dr. Princess Ruth

Source

  • Health Hub. Best Sleeping Position for a Colic Baby. Januari 2026
  • Healthy Children. Colic Relief Tips for Parents. Januari 2026

Artikel Terkait

  • kolik pada bayi
    Ciri-Ciri Kolik pada Bayi, Penyebab, dan Cara Mengatasi
  • Cara Menidurkan Bayi
    6 Cara Menidurkan Bayi yang Rewel agar Cepat Tidur
  • cara memilih sikat gigi bayi
    Cara Memilih Sikat Gigi Bayi dan Cara Menggunakannya
  • penyebab bayi rewel
    12 Penyebab Bayi Rewel Terus dan Cara Menenangkannya
  • apgar score adalah
    Apgar Score Bayi Baru Lahir dan Cara Menghitung Nilainya
  • jam tidur bayi
    Jam Tidur Bayi Usia 0 - 12 Bulan dan Tips Mengaturnya
  • bayi sakit perut
    Ciri-Ciri Bayi Sakit Perut dan Cara Mengatasinya

Artikel Terkait

  • kolik pada bayi
    Ciri-Ciri Kolik pada Bayi, Penyebab, dan Cara Mengatasi
  • Cara Menidurkan Bayi
    6 Cara Menidurkan Bayi yang Rewel agar Cepat Tidur
  • cara memilih sikat gigi bayi
    Cara Memilih Sikat Gigi Bayi dan Cara Menggunakannya
  • penyebab bayi rewel
    12 Penyebab Bayi Rewel Terus dan Cara Menenangkannya
  • apgar score adalah
    Apgar Score Bayi Baru Lahir dan Cara Menghitung Nilainya
  • jam tidur bayi
    Jam Tidur Bayi Usia 0 - 12 Bulan dan Tips Mengaturnya
  • bayi sakit perut
    Ciri-Ciri Bayi Sakit Perut dan Cara Mengatasinya

Ciputra Hospital

Ciputra Hospital menyediakan layanan kesehatan berkualitas tinggi dengan fasilitas teknologi canggih.

Unit Rumah Sakit:

Ciputra Hospital – CitraRaya Tangerang
Ciputra Hospital – CitraGarden City Jakarta
Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin
Ciputra Hospital Surabaya

Unit Klinik:

Ciputra Medical Center
Ciputra SMG Eye Clinic
C Derma
Ciputra IVF

Karir / Lowongan

Lokasi Kami:

CitraRaya – Tangerang
CitraGarden – Jakarta
Banjarmasin
Surabaya

Lowongan

  • GET SOCIAL

© 2025 All rights reserved. Ciputra Hospital

TOP